Sobat Serbakuis semua ada yang hobi jalan-jalan dan hobi membagikan cerita lewat tulisan di Blog, pas nih ada kesempatan buat tulisan traveling sobat semua bisa dibaca banyak orang dengan ikutan blog kompetisi “RedDoorz Travel Stories”!
Jadi, Sobat semua bisa mengirimkan tulisan pengalaman traveling paling berkesan atau traveling impian Sobat ke RedDoorz. Bingung contohnya gimana? Mudah kok, jika Sobat tertarik menulis topik tentang pengalaman traveling yang berkesan dan tak terlupakan, Sobat boleh banget menulis seperti bercerita plus memberi tips dan trik saat menjelajahi destinasi wisata yang Sobat tuju.
Tapi belum sempat traveling? Nggak masalah, Sobat tetap bisa bercerita mengenai wishlist destinasi wisata yang pengen banget dieksplor. Contohnya, Sobat bisa bikin daftar spot wisata impian dalam bentuk listicle beserta fakta lokasi wisatanya serta alasan kenapa Sobat pengen banget ke sana. Atau, bisa juga seperti bercerita jika destinasi wisata impian Sobat mempunyai memori yang sangat personal buat sobat.
Tulisan Sobat selain bisa dipublikasikan di blog RedDoorz dan dibaca banyak orang, Sobat semua juga bisa mendapatkan kesempatan untuk menangin hadiah uang tunai total 7 JUTA Rupiah dan paket menginap gratis di hotel RedDoorz.
Apalagi yang Sobat tunggu, cerita pengalaman seru sambil jalanin hobi Blogging bisa dapetin Hadiah menarik ? Yuk buruan cek informasi seputar Kontes Travel Stories RedDoorz nya berikut ini Sobat!
?TEMA
? PENYELENGGARA
⏰PERIODE
- Pendaftaran : 19 Agustus – 1 September 2020
- Pengumuman Pemenang : 22 September 2020
?HADIAH
- Juara Pertama : Rp.5.000.000
- Juara Kedua : Rp.2.000.000
*Seluruh peserta yang memenuhi kriteria akan mendapat voucher menginap selama 1 malam dan keanggotaan Redclub 1 tahun
CARA MENGIKUTI❓
Syarat dan Ketentuan Registrasi :
- Periode Pendaftaran dimulai 19 Agustus – 1 September 2020
- Peserta kontes blog harus mengisi form pendaftaran yang telah disediakan oleh RedDoorz
- Email yang digunakan peserta untuk mengirim artikel harus sama dengan email yang sudah didaftarkan pada form.
- Peserta wajib mengirimkan artikel yang diikutsertakan dalam kontes blog RedDoorz dengan format Google Docs atau Microsoft Word paling lambat 15 September 2020 ke email [email protected] Dengan subject E-mail: RedDoorz Travel Stories
- Dengan mengisi formulir registrasi, berarti peserta telah setuju untuk mengikuti semua peraturan yang telah ditetapkan oleh penyelenggara
- Hanya peserta yang memenuhi syarat dan ketentuan registrasi dan penulisan yang akan dipertimbangkan sebagai pemenang dan berhak menerima hadiah partisipasi yang disediakan
Syarat dan Ketentuan Penulisan:
- Tema tulisan: pengalaman traveling paling berkesan atau traveling impian kamu
- Jumlah kata minimal 500 kata
- Menyertakan 3 foto untuk kebutuhan artikel dan jangan lupa tulis juga sumber foto yang digunakan.
- Tulisan harus original dan belum pernah dilombakan atau dipublikasikan di website maupun media lainnya.
- Tidak menyebut RedDoorz dan brand lain.
- Tidak mengandung unsur SARA dan hate speech.
- RedDoorz berhak menyunting tulisan untuk menghindari kesalahan dalam penulisan.
- RedDoorz berhak menolak artikel yang diikutsertakan apabila ditemukan hal-hal yang tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan di atas.
- RedDoorz berhak menggunakan konten dan mempromosikan di blog RedDoorz, email, dan media sosial
RedDoorz emang keren nih, bagi hadiah lagi!